Baca selengkapnya

BMW Seri 4 Coupe menjadi salah satu mobil sport premium dalam segmen sedan mid size. Tampilannya memperoleh perubahan pada bagian eksterior yang sangat menarik perhatian khususnya bagi para penggemar otomotif.

Tampilan seri 4 ini khususnya pada bagian depan berbeda dari model pendahulunya. Kidney grille yang jadi ciri khas BMW terlihat lebih besar dan hampir menutupi bagian besar lebar bumper depan. Hal ini tentu saja membuat seri 4 coupe dari BMW tampil lebih sporty.

Pembaruan ini bisa dibilang sukses di pasaran atau mungkin malah akan memperoleh banyak respon negatif dari pencintanya. Grill baru ini disebut-sebut terinspirasi dari mobil legendaris 3.0 csi dan 328.

Lampu Depan BMW Seri 4 Coupe


Terlepas dari bagian grille, secara menyeluruh desain eksterior dari seri 4 coupe ini tampil lebih indah dan menarik. Seperti pada bagian lampu depan, seri 4 coupe menampilkan lampu depan dengan bentuk ramping .

Menggunakan lampu LED adaptif, desain ini dipadukan dengan grill besar pada bagian tengah serta lubang udara di bagian kiri dan kanan bemper depan.

Beralih ke bagian samping, desain aerodinamis sangat tampak terlihat dari mobil ini. Desain ini tampil lebih menarik dengan adanya velg yang berukuran 18 inci serta velg 19 inci sebagai opsionalnya.

Bila di bagian depannya tampilannya mungkin masih menimbulkan pro kontra. Pada bagian belakang BMW seri 4 coupe ini memiliki tampilan yang cukup menarik. Tampak dari desain lampu belakang LED dengan ukuran ramping. Dilengkapi dengan diffuser yang kesannya gahar serta 2 buah pipa knalpot palsu dengan bentuk trapesium.

Pilihan Mesin Mild Hybrid


Soal dapur pacunya, seri 4 coupe ini mempunyai dua pilihan mesin, yaitu mesin dengan mesin bensin 4 silinder dengan kapasitas 2.0 l turbo charger yang bisa menghasilkan tenaga 255 dk serta torsi 399 Nm. Mesin tersebut tersedia dalam varian 4301 dan 4301 X Drive.

Selanjutnya tersedia pula pilihan mesin bensin 6 silinder dengan kapasitas 3.0 liter. Dikawinkan bersama dengan teknologi mild hybrid dengan kapasitas 48 volt. Kombinasi ini menghasilkan tenaga total 393 dk serta torsi besar 500 Nm.

Dengan hadirnya pilihan BMW seri 4 coupe ini, maka anda akan mendapatkan mobil segmen mid size dengan tampilan yang lebih sporty dan performa gahar.