Baca selengkapnya

Segmen pasar otomotif, kini kembali digemparkan dengan kemunculan produk terbaru dari Toyota. Kita sebut saja sebagai Toyota Hilux Facelift.

Hilux Facelift ini akan tidak akan tampil sendirian. Kehadirannya akan dibersamai dengan kemunculan SUV Ladder Frame Toyota Fortuner di Thailand.

Penyegaran yang diberikan juga sama dengan Fortuner. Dimana lebih mengarah ke bagian kosmetiknya saja. Meskipun demikian, kemunculannya tetap mendapatkan respon yang sangat baik dari setiap penggemarnya.

 gaadiwaadi.com

Spesifikasi Toyota Hilux Facelift

Toyota Hilux merupakan generasi kedelapan. Seperti yang dikabarkan bahwa akan melakukan facelift kedua pada modelnya di tahun ini.

Ubahan pikap kabin ganda (dcab) tersebut juga bersamaan dengan rencana penyegaran Fortuner yang memang menggunakan platform sama. Pastinya anda sangat penasaran dengan bekalan spesifikasinya bukan? Berikut akan kami berikan ulasan selengkapnya untuk anda.

Eksterior

Hilux Facelift mendapatkan ubahan cukup signifikan pada bagian depan dan belakangnya. Sedangkan untuk bodi sampingnya masih menggunakan desain sebelumnya.

Selain itu, terlihat bentuk lampu utama terbarunya, bentuk bumper yang berbeda, dan juga gril yang lebih besar. Berdasarkan apa yang dikabarkan, terdapat dua model lampu dengan tipe tinggi dan tipe lebih rendah.

Model lampu tipe tinggi pada Toyota Hilux Facelift ini sudah dibekali dengan full LED. Mulai dari proyektor Bi-Beam, sein, dan position lamp atau day running light (DRL). Sedangkan untuk model lampu tipe bawah masih menggunakan halogen, position lamp, dan juga sein LED.

Dapur Pacu

Selain dilihat dari tampilan luarnya yang baru, bekalan dapur pacu yang dibawanya pun tak kalah keren. Sebagai mobil SUV pick up, mesin yang digunakan adalah generasi baru diesel 2GD-FTV 2.4 liter turbo intercooler.

Mesin ini mempunyai tenaga sebesar 150 Ps @3400 rpm dengan dukungan torsi 400 Nm. Di sisi lain, terdapat pula pilihan lainnya yaitu iGD-FTV 2,8 liter turbo intercooler yang dapat menghasilkan tenaga mencapai 204 Ps @3.400 rpm dengan dukungan torsi 500 Nm @1.600 2.800 rpm.

Dari bekalan mesinnya, Toyota Hilux Facelift ini mendapatkan peningkatan 27 Ps dan juga torsi 50 Nm bila kita bandingkan dengan versi terkini.